Tingkatkan Kepedulian Sosial, LDII Ajak Warga Berbagi Takjil untuk Pengendara

DPW LDII Prov. Kalimantan Timur Imbau DPD Kab/Kota Berkegiatan Sosial di Bulan Ramadan

JAKARTA – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadan 1446 H, DPP Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) kembali menggerakkan warga dan pengurusnya untuk melakukan kegiatan pembagian takjil di berbagai wilayah.

Kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan yang dilakukan oleh DPW, DPD, PC, dan PAC LDII di seluruh Indonesia.

Ketua Umum DPP LDII, KH Chriswanto Santoso, menyampaikan bahwa pembagian takjil bertujuan untuk meningkatkan kebaikan dan kepedulian sosial selama bulan Ramadan.

Ia menekankan pentingnya sedekah di bulan yang penuh berkah ini, terutama untuk membantu masyarakat yang masih berada dalam perjalanan menjelang berbuka puasa.

Ramadan adalah bulan yang penuh keberkahan, pahala setiap amalan dilipatgandakan. Oleh karena itu, kami mengajak warga LDII untuk meningkatkan ibadah dan kegiatan sosial, seperti berbagi takjil, menyantuni anak yatim serta menyiapkan buka puasa dan sahur bagi yang membutuhkan,” ujar KH Chriswanto, di Jakarta, Rabu (12/3).

Dukungan dan Partisipasi Warga

Pada kesempatan itu, KH Chriswanto turut menyaksikan persiapan pembagian takjil yang dilakukan oleh warga LDII, dibantu oleh Satuan Komunitas Pramuka Sekawan Persada Nusantara (Sakocab SPN) Jakarta Pusat.

Ia menuturkan bahwa kegiatan ini memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama bagi para pengendara yang tidak sempat berbuka puasa di rumah.

Banyak masyarakat yang masih dalam perjalanan saat waktu berbuka tiba. Oleh karena itu, kami menyiapkan takjil secukupnya agar mereka tetap bisa berbuka tepat waktu,” jelasnya.

DPP LDII juga mengimbau seluruh pengurus di berbagai tingkatan, mulai dari PAC, PC, DPD, hingga DPW, untuk turut serta dalam kegiatan sosial ini.

Alhamdulillah, seluruh jajaran pengurus LDII di berbagai daerah telah bergerak membagikan takjil. Ini adalah bentuk kepedulian yang luar biasa, dan kami sangat mengapresiasi semangat kebersamaan ini,” tambah KH Chriswanto.

Ketua PC LDII Kec. Balikpapan Selatan sedang berbaji takjil pada pengguna jalan di Jalan Marsma Iswahyudi Balikpapan, Minggu (9/3/2025). Foto: LINES
Ketua PC LDII Kec. Balikpapan Selatan Ustaz H. Supriadi sedang berbaji takjil pada pengguna jalan di Jalan Marsma Iswahyudi Balikpapan, Minggu (9/3/2025). Foto: LINES
Tampak warga LDII berbagi takjil kepada pengguna jalan di Jalan Jenderal Sudirman Balikpapan, Minggu (9/3/2025). Foto: Tri Yoga/LINES
Tampak warga LDII berbagi takjil kepada pengendara di Jalan Jenderal Sudirman Balikpapan, Minggu (9/3/2025). Foto: Tri Yoga/LINES

DPW LDII Kalimantan Timur Ajak Warga

DPW LDII Provinsi Kalimantan Timur menyambut arahan Ketua Umum DPP LDII, untuk turut aktif dalam gerakan berbagi takjil.

Dihubungi terpisah, Sekretaris DPW LDII Kaltim, Wildan Taufik mengatakan, ia menekankan bahwa di tengah keberagaman suku, budaya, dan agama yang ada di Indonesia, khususnya di Kalimantan Timur, semangat kebersamaan dan empati sangat dibutuhkan.

Tidak semua muslim memiliki kemampuan untuk menyiapkan menu berbuka puasa. Oleh karena itu, kegiatan berbagi takjil ini menjadi media yang baik untuk mempererat kepedulian antar sesama serta menambah nilai pahala sedekah di sisi Allah Subhanahu wa Ta’ala,” ungkap Wildan.

Selain pembagian takjil, Wildan juga mengajak umat Islam untuk mengadakan kegiatan sosial lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat luas, seperti Bazar Baju Barokah Gratis, Bazar Sembako Murah, serta Berbagi Paket Sembako Lebaran.

Kami mengimbau kepada seluruh DPD LDII di Kalimantan Timur untuk melakukan hal serupa. Dengan demikian, selain bernilai ibadah dan syiar Islam, kegiatan ini juga dapat memperkuat eksistensi LDII sebagai organisasi yang memberikan kontribusi nyata bagi bangsa dan negara,” tutupnya.

(Wildan/SA/LINES)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *